Sneakers adalah pilihan yang tepat karena stylish dan nyaman untuk dipakai lama.
Rambut dan Hijab: Gunakan hijab yang simpel dan tidak terlalu banyak jarum atau peniti agar kamu bebas bergerak.
Pastikan juga hijab terpasang dengan rapi agar tidak mudah lepas saat kamu aktif bergerak.
Berhijab bukan penghalang untuk tampil stylish saat nonton konser.
Dengan mix and match yang tepat, kamu bisa tampil kece dan tetap nyaman bergerak.
Mulai dari cardigan chic, blazer stylish, overall casual, hingga gaya denim on denim dan tabrak warna, ada banyak pilihan hijab outfit yang bisa kamu coba.
BACA JUGA:Wow! Elise Silvertote Pink: Tas Tangan Multifungsi untuk Wanita Modern dengan Harga Terjangkau
Pastikan juga untuk memilih bahan yang nyaman, aksesori yang tepat, dan sepatu yang nyaman agar pengalaman nonton konsermu semakin menyenangkan.
Jadi, siap tampil kece dengan hijab outfit untuk konser berikutnya?. *