Ini menunjukkan kekuatan brand dan pengaruh yang dimiliki RM sebagai salah satu anggota BTS yang paling dikenal secara global.
Di bawah RM, aktor Cha Eun-woo dari ASTRO menempati peringkat ke-72 dengan penghasilan sekitar Rp4,28 miliar per unggahan.
BACA JUGA:Star Wars: The Acolyte Tidak Dilanjutkan ke Season 2, Ini Alasan di Baliknya!
BACA JUGA:Pacific Rim Siapkan Prekuel: Sutradara Final Destination 5 Siap Garap Proyek Epik!
Sementara itu, aktor Lee Min-ho berada di posisi ke-88 dengan penghasilan Rp3,29 miliar per unggahan.
Angka-angka ini menegaskan bahwa selebritas Asia, khususnya dari Korea Selatan, memiliki kekuatan pengaruh yang signifikan di media sosial.
Penghasilan Instagram Tertinggi
Secara global, penghasilan tertinggi per unggahan Instagram masih dipegang oleh Cristiano Ronaldo.
Dengan lebih dari 600 juta pengikut, Ronaldo diperkirakan mendapatkan hingga US$3,43 juta atau sekitar Rp53,57 miliar per unggahan.
Angka ini menunjukkan seberapa besar dampak yang dimiliki Ronaldo dalam dunia media sosial dan pemasaran.
Aktivitas Terbaru Lisa BLACKPINK
Selain pencapaiannya di Instagram, Lisa BLACKPINK juga aktif dalam berbagai proyek musik dan mode.
BACA JUGA:Konser Yugyeom di Jakarta: Daftar Harga Tiket dan Keuntungan Eksklusif untuk Penggemar
BACA JUGA:Jung Kook: I Am Still Siap Tayang Terbatas di Bioskop Mulai 18 September 2024
Pada 16 Agustus 2024, Lisa merilis single terbarunya "New Woman" yang merupakan hasil kolaborasi dengan Rosalia, bintang pop Spanyol pemenang Grammy Award.
Lagu ini, yang diproduksi oleh Max Martin dan Ilya Salmanzadeh, menandai perilisan pertama Lisa setelah single sebelumnya "Rockstar" pada akhir Juni 2024.