SUMEKSRADIONEWS.ONLINE - Pada 1-3 September 2024, Bali menjadi saksi prestasi gemilang Wuling Motors yang dipercaya sebagai penyedia transportasi resmi dalam dua acara besar, yaitu High-Level Forum on Multi-Stakeholder Partnership (HLF-MSP) dan Indonesia Africa Forum 2024.
Sebagai official car partner, Wuling Motors menyuplai 158 unit mobil listrik yang terdiri dari dua model, BinguoEV dan Cloud EV, untuk memastikan mobilitas para tamu negara selama acara berlangsung.
Dukungan untuk Forum Internasional
Wuling Motors, sebagai salah satu pionir dalam industri kendaraan listrik di Indonesia, merasa sangat terhormat atas kepercayaan yang diberikan untuk keenam kalinya dalam mendukung acara internasional di tanah air.
Liu Yan, Marketing Operation Director Wuling Motors, mengungkapkan rasa terima kasihnya, Kami merasa sangat terhormat dapat dipercaya untuk keenam kalinya dalam mendukung forum internasional yang dilaksanakan di Indonesia.
BACA JUGA:Jurus Wuling Gaet Konsumen di BCA EXPO 2024: Tawarkan Promo Istimewa dan Inovasi Produk Terbaru
BACA JUGA:Wuling Luncurkan Program Pengisian Gratis untuk Mobil Listrik di Indonesia
Ini adalah bentuk dukungan kami terhadap upaya pemerintah dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.
Rincian Penggunaan Kendaraan
Ratusan unit mobil listrik Wuling yang disiapkan untuk acara tersebut terbagi dalam beberapa kategori.
Sebanyak 42 unit Cloud EV disiapkan sebagai kendaraan protokol dan unit penyelamatan untuk para VVIP.
Selain itu, 16 unit Cloud EV lainnya dikhususkan untuk operasional panitia dari Indonesia.
BACA JUGA:Wuling Air EV: Mobil Listrik Compact Cocok untuk Antar Anak Sekolah
BACA JUGA:Bongkar Keunggulan Head Unit Canggih di Wuling Cloud EV: Lebih dari Sekadar Hiburan!