Ozema Garden: Surga Tersembunyi di Palembang untuk Bersantai dan Piknik Kekinian

Minggu 13-04-2025,10:00 WIB
Reporter : Nuri Fransisca
Editor : Nuri Fransisca

Ada area duduk di dekat kolam pemancingan yang cocok untuk para pecinta hobi memancing.

Aktivitas memancing sambil menyeruput minuman segar di tempat teduh tentu memberikan pengalaman berbeda dari resto-resto biasa.

Serasa Piknik di Halaman Sendiri

BACA JUGA:Liburan Mewah di Kota Pempek: Wyndham Opi Hotel, Pilihan Hotel Terbaik di Palembang

BACA JUGA:Ngopi Doeloe: Menyeruput Kopi dalam Nuansa Jadul yang Menggoda Lidah dan Kenangan

Tidak hanya itu, Ozema Garden juga menghadirkan nuansa piknik yang menyenangkan lewat berbagai pilihan tempat duduk seperti saung bambu, rumah pohon, hingga alas tikar di atas rumput hijau.

Duduk santai sambil menikmati hidangan lezat di atas tikar seperti sedang berpiknik di halaman rumah sendiri, lengkap dengan pemandangan alam yang memanjakan mata.

Bagi pengunjung yang membawa anak-anak, tempat ini juga ramah keluarga.

Anak-anak bisa bermain dengan bebas di area taman sambil orang tua bersantai.

Suasana alami dan aman menjadi nilai tambah yang membuat Ozema Garden cocok untuk semua kalangan.

BACA JUGA:Kemplang dan Kerupuk Diserbu Pemudik: Oleh-Oleh Khas Palembang yang Tak Pernah Sepi Peminat

BACA JUGA:Linimasa, Tempat Nongkrong Baru di Palembang dengan Sunset Terindah dan Menu Kuliner Lengkap

Menu yang Menggugah Selera

Meski dikenal karena konsep dan suasananya yang menarik, Ozema Garden tidak melupakan sisi kuliner.

Resto ini menyajikan berbagai hidangan khas Nusantara maupun modern yang menggugah selera.

Mulai dari makanan berat seperti ayam bakar, ikan gurame, hingga camilan ringan dan minuman segar yang cocok dinikmati saat duduk santai di bawah rindangnya pepohonan.

Kategori :