27 Atlet Berprestasi, Termasuk Jojo dan Ginting, Resmi Menjadi ASN di Kemenpora

27 Atlet Berprestasi, Termasuk Jojo dan Ginting, Resmi Menjadi ASN di Kemenpora

ASN Kemenpora (5/7/2023) --Internet/ASN Kemenpora

27 Atlet Berprestasi Termasuk Jojo dan Ginting, Resmi Menjadi ASN di Kemenpora

 

SUMEKSRADIOnews- Dalam sebuah upacara di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), sebanyak 27 atlet berprestasi telah diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo memberikan sambutan dan wejangan kepada para atlet yang baru diangkat tersebut.

 

Menpora Dito Ariotedjo mengajak para atlet untuk tetap terbuka dalam berkomunikasi dengan dirinya dan jajaran Kemenpora.

Dalam acara pengambilan sumpah ASN yang diadakan di Auditorium Wisma Kemenpora, Jakarta, sebanyak 15 dari 27 atlet berprestasi hadir pada Rabu malam (5/7/2023).

BACA JUGA:ILRU 6 Sumsel: Land Rover Menjelajahi Kota Pagaralam dengan Keindahan Alam yang Membahana

 

Dalam sambutannya, Menpora Dito mengucapkan selamat kepada atlet-atlet yang telah diambil sumpah dan resmi menjadi bagian dari lingkungan Kemenpora.

Ia juga mengajak para atlet untuk berkontribusi dalam program-program Kemenpora dan tidak ragu untuk menghubungi dirinya atau jajaran Kemenpora jika ada kebutuhan atau ide yang ingin disampaikan.

 

Dari 15 atlet yang hadir, beberapa di antaranya merupakan bintang bulu tangkis Indonesia yang telah meraih prestasi gemilang. Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, F

ajar Alfian, dan Muhammad Rian Ardianto, yang merupakan pasangan ganda putra nomor satu dunia, turut hadir dalam acara tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: