Antusiasme Besar Sambut Peluncuran Samsung Galaxy Watch 7 di Indonesia

Antusiasme Besar Sambut Peluncuran Samsung Galaxy Watch 7 di Indonesia

Samsung Galaxy Watch 7 -Google/Android Authority : dok net-

Harga yang dibanderol untuk Galaxy Watch 7 di Indonesia adalah Rp 4.499.000 untuk ukuran 40 mm dan Rp 4.999.000 untuk ukuran 44 mm.

Fitur Canggih dengan Galaxy AI

Salah satu fitur unggulan dari Galaxy Watch 7 adalah dukungan kecerdasan buatan (AI) yang disebut Galaxy AI. 

Fitur ini memungkinkan perangkat untuk mendukung aktivitas olahraga pengguna serta melakukan pemantauan kesehatan yang cerdas dan preventif. 

"Pengalaman Galaxy AI kami perluas ke ekosistem Galaxy, termasuk Galaxy Buds 3 series, setelah sebelumnya di Galaxy S series, Tab S9 series, hingga Galaxy Watch 7 terbaru. 

BACA JUGA:Ini Lho Olike Smartwatch W11! Revolusi Gaya Hidup Sehat Anda dengan Teknologi Terdepan

BACA JUGA:Ini Dia! Kriteria Memilih Smartwatch yang Tepat untuk Aktivitas Olahraga

Dan hanya Samsung yang bisa membuat pengalaman AI selengkap ini," kata Lo Khing Seng, Head of Mobile Experience Business, Samsung Electronics Indonesia di acara peluncuran di Jakarta Selatan.

Fitur Olahraga dan Kesehatan yang Lengkap

Galaxy Watch 7 dilengkapi dengan fitur olahraga yang sangat lengkap. 

Fitur Workout Routines memungkinkan pengguna untuk mengikuti lebih dari 100 jenis latihan dengan akurat dan mengatur rutinitas olahraganya. 

Ada juga fitur Race, yang dapat digunakan untuk membandingkan performa pengguna saat ini dengan sebelumnya secara real-time, membantu pengguna memantau perkembangan dan mempertahankan motivasi. 

BACA JUGA:Utamakan Kesehatan dan Olahraga! Pentingnya Fitur Pemantauan Detak Jantung pada Smartwatch

BACA JUGA:Ini Dia! Kunci Sukses Latihan dan Kebugaran: Pemantauan Detak Jantung pada Smartwatch

Selain itu, fitur Body Composition memberikan gambaran menyeluruh tentang tubuh dan kebugaran pengguna, membantu mereka memahami kondisi fisik dengan lebih baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: