Konten Lebih Kreatif dan Efisien dengan AI di Galaxy S25 Series

Konten Lebih Kreatif dan Efisien dengan AI di Galaxy S25 Series

Konten Lebih Kreatif dan Efisien dengan AI di Galaxy S25 Series-google : dok net-

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE - Teknologi kecerdasan buatan (AI) semakin menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan digital, terutama dalam dunia content creation.

Sebuah studi dari Kantar mengungkapkan bahwa 70 persen populasi internet di Indonesia telah memanfaatkan AI untuk meningkatkan kreativitas mereka.

Di antara kelompok pengguna tersebut, Gen Z menonjol sebagai generasi yang paling aktif memanfaatkan AI dalam membuat konten yang inovatif dan menarik.

Sebagai respons terhadap tren ini, Samsung meluncurkan Galaxy S25 Series yang menghadirkan teknologi AI yang semakin terintegrasi dan dipersonalisasi.

Dengan perangkat ini, siapa pun bisa menciptakan konten berkualitas tinggi dengan lebih cepat dan efisien.

BACA JUGA:Samsung Bersiap Meluncurkan 4 HP 5G Baru di Indonesia

BACA JUGA:Wajib Cek! Harga dan Ketersediaan HP Infinix 5G di 2025: Masih Worth It?

Associate Director Kantar Indonesia, Ummu Hanni, menekankan bahwa AI bukan hanya meningkatkan efisiensi, tetapi juga berperan sebagai kolaborator kreatif yang membantu pengguna dalam menghasilkan ide-ide segar dan mengeksekusinya secara optimal.

Salah satu content creator yang telah memanfaatkan teknologi AI dalam perangkat Galaxy S25 Ultra adalah Anjas Maradita, seorang AI Expert dan kreator digital.

Menurutnya, keunggulan utama perangkat ini terletak pada integrasi AI antar aplikasi dan kualitas kamera yang luar biasa.

Dengan fitur-fitur canggih yang dimilikinya, AI di Galaxy S25 Ultra mampu mempercepat proses yang sebelumnya memakan waktu lama.

Karena semua yang saya butuhkan sudah ada di satu perangkat, saya bisa lebih bebas mengeksplorasi ide dan bereksperimen dengan cara-cara baru dalam membuat konten," ujar Anjas.

BACA JUGA:Ini dia! Tips Memilih HP Gaming Murah: Jangan Salah Beli Lho!

BACA JUGA:Wow! Infinix Masih Jadi Rajanya HP Gaming Murah di 2025? Ini Keunggulan dan Kekurangannya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: