Dukungan Infrastruktur dan Visi Kedewasaan Gubernur Sumsel pada HUT Kabupaten OKU

Dukungan Infrastruktur dan Visi Kedewasaan Gubernur Sumsel pada HUT Kabupaten OKU

peringatan hari jadi ke-113 Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU)-Foto-pemprovsumsel

Dukungan Infrastruktur dan Visi Kedewasaan Gubernur Sumsel pada HUT Kabupaten OKU

 

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE-  Pada peringatan hari jadi ke-113 Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Gubernur Sumsel H. Herman Deru didampingi Ketua TP PKK Provinsi Sumsel Hj. Febrita Lustia HD menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD di Gedung Kesenian Baturaja.

Dalam kesempatan tersebut, masyarakat OKU mengakui pesatnya pembangunan infrastruktur berkat dukungan Gubernur Deru melalui dana Bantuan Gubernur Bersifat Khusus (Bangubsus).

BACA JUGA:Ultah Ke 113 OKU Begini Harapan Popo Ali Martopo Dimasa Depan!

Pj Bupati OKU Teddy Meilwansyah menyampaikan berbagai program infrastruktur yang telah dibangun dengan Bangubsus, seperti Jembatan Kisiran, Pasar Desa Tungku Jaya, dan pembangunan ruas jalan.

Gubernur Deru menegaskan perlunya berdemokrasi secara dewasa dan mengantisipasi perkembangan teknologi dan digital yang pesat.

BACA JUGA:Bupati OKU Selatan Serahkan Bantuan Pasca Banjir di Desa Tekana

Peringatan HUT ini menjadi waktu untuk bercermin dengan karya tahun sebelumnya meskipun dalam kondisi pandemi COVID-19.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: