BRI Dorong UMKM Minuman Herbal Kamandalu Ashitaba Menembus Pasar Internasional

BRI Dorong UMKM Minuman Herbal Kamandalu Ashitaba Menembus Pasar Internasional-dok : sumeks radio -
SUMEKSRADIONEWS.ONLINE – Komitmen PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI dalam mendorong Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk menembus pasar internasional kembali dibuktikan lewat keberhasilan salah satu UMKM binaannya.
PT Semeru Sumber Rejeki, produsen minuman herbal Kamandalu Ashitaba, kini semakin percaya diri melangkah ke pasar global, membawa produk berbahan tanaman Seledri Jepang atau Ashitaba ke kancah dunia.
Dalam perhelatan BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang berlangsung di ICE BSD City, Tangerang, Kamandalu Ashitaba tampil mencuri perhatian, membuka peluang kerjasama dengan calon mitra luar negeri.
Kesempatan ini menjadi momentum emas untuk memperkenalkan produk herbal berkualitas asli Indonesia kepada dunia.
Manfaat Ashitaba, Seledri Raksasa dari Kaki Gunung Semeru
BACA JUGA:BRI Salurkan KUR Rp42,23 Triliun: Dorong Ekonomi Kerakyatan dan Ketahanan Pangan Nasional
BACA JUGA:Presiden Prabowo Terkesima Efisiensi Drone Pertanian: Tanam 25 Hektare Hanya dalam Sehari
Grace Mamahit, Distributor Kamandalu Ashitaba, menjelaskan bahwa produk unggulannya diolah dari tanaman Ashitaba, sejenis seledri besar yang kaya manfaat kesehatan.
Berbeda dari seledri biasa yang umum digunakan sebagai pelengkap makanan seperti bakso, Ashitaba memiliki ukuran dan kandungan yang jauh lebih istimewa.
"Ashitaba ini adalah big celery, bukan seledri kecil untuk makanan biasa.
Di Jepang, tanaman ini tingginya hanya sekitar 70–80 sentimeter.
Tapi di kaki Gunung Semeru, tepatnya di Poncokusumo, Kabupaten Malang, Ashitaba bisa tumbuh hingga 1–2 meter," terang Grace dengan antusias.
Tanaman Ashitaba dikenal memiliki banyak khasiat, mulai dari membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga kesehatan pencernaan, hingga memperbaiki metabolisme.
BACA JUGA:Presiden Prabowo Tanam Padi dengan Drone di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Lumbung Pangan Dunia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: