Hadiah Buat Banyuasin! Raih Penghargaan Produktivitas Pertanian Tertinggi Tahun 2021-2022

Hadiah Buat Banyuasin! Raih Penghargaan Produktivitas Pertanian Tertinggi Tahun 2021-2022

Herman deru beri penghargaan untuk pertanian Banyuasin (26/09/2023) -foto-

Hadiah Buat Banyuasin! Raih Penghargaan Produktivitas Pertanian Tertinggi Tahun 2021-2022

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE- Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, mengukir prestasi luar biasa dengan meraih Penghargaan Produktivitas Pertanian Tertinggi untuk tahun 2021-2022.

Penghargaan ini diberikan oleh Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru, SH., MM, kepada perwakilan dari Kabupaten Banyuasin, Noor Yoseft Zaath, ST., M.Si.

Acara penghargaan berlangsung di Auditorium Graha Bina Praja Provinsi Sumatera Selatan pada Selasa, 26 September.

Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras semua pihak, terutama Dinas Pertanian di Kabupaten Banyuasin, yang telah berperan besar dalam kemajuan sektor pertanian Sumatera Selatan.

BACA JUGA:Harga Beras Naik Terus! Kadis Pertanian Banyuasin Cari Upaya Atasi Inflasi

Penghargaan ini menjadi dorongan untuk terus meningkatkan produksi pertanian, yang berdampak positif bagi pertanian di seluruh Sumatera Selatan.

Kabupaten Banyuasin terpilih sebagai salah satu dari 17 kabupaten dan kota dengan produktivitas tertinggi di Sumatera Selatan selama tahun 2021-2022.

Bahkan termasuk dalam lima besar produktivitas tertinggi di wilayah tersebut.

Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, SH., MH, dengan bangga menyatakan bahwa Kabupaten Banyuasin tetap menduduki peringkat pertama dalam produksi beras di Sumatera Selatan dan peringkat keempat secara nasional.

"Tidak ada yang bisa mengalahkan Kabupaten Banyuasin dalam produksi beras," tegasnya.

BACA JUGA:Makin Tidak Wajar! Kebutuhan Semakin Sulit, Harga Beras Banyuasin Makin Mahal

Pj. Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, SH, yang diwakili oleh Asisten II Noor Yosef.

menyambut penghargaan ini dengan syukur dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi, termasuk petani Banyuasin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: