Erick Thohir Optimis Timnas Garuda Bisa Mengalahkan Tim Tango Argentina

Erick Thohir Optimis Timnas Garuda Bisa Mengalahkan Tim Tango Argentina

Arahan Erick Thohir kepada Timnas Garuda yang didampingi Coach Shin Tae Young dan Coach Indra Sjafri (19/6). (sumeksradionews. net)--

Erick Thohir Optimis Timnas Garuda Bisa Mengalahkan Tim Tango Argentina

 

Jakarta, SUMEKSRADIO.DISWAY.ID - Persiapan menjelang pertandingan FIFA MATCH DAY antara Timnas Garuda dan Tim Tango pada tanggal 19 Juni 2023 semakin matang.

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, memberikan arahan kepada para pemain Timnas Garuda.

Tetap semangat dan positif dalam menghadapi tim sepak bola nomor satu di dunia, Tim Tango Argentina.

Meskipun absennya bintang-bintang seperti Messi, La Pulga, Di Maria, dan Ontamedi, Tim Tango tetap memiliki pemain berbakat seperti Julian Alvarez dan beberapa pemain lain yang pernah bermain dalam Piala Dunia Qatar.

BACA JUGA:Sesi Kualifikasi Basah: Max Verstappen Mendominasi Hulkenberg Tercecer dan Penalti Mengejutkan di GP Kanada

Beberapa bulan yang lalu dan berhasil membawa tim mereka menjadi juara dunia.

Erick Thohir, yang dikenal sebagai pemimpin dalam dunia olahraga di Indonesia.

Menyampaikan keyakinannya kepada para pemain Timnas Garuda yang akan bertanding melawan Argentina bahwa meski Argentina memiliki peringkat satu, tim Indonesia dapat meraih kemenangan selama tetap solid dan kompak.

"Meski mereka memiliki peringkat satu, kita dapat mengubah segalanya jika kita memberikan yang terbaik. Ini hanya pertandingan awal.

Kita masih memiliki pertandingan besar lainnya. Tahun depan kita akan bertanding lagi.

Mari kita uji nyali kita sekali lagi," ujar Erick Thohir dengan penuh semangat di hadapan para pemain Timnas Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada tanggal 19 Juni.

Sebelumnya, Timnas Indonesia telah mengikuti pertandingan FIFA MATCH DAY pada tanggal 14 Juni 2023 dengan hasil imbang 0-0 melawan Timnas Palestina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: