Kisah Asal Usul Nama Muara Telang Banyuasin, Perjuangan Pasukan Kerajaan Sriwijaya ada Disini ! Mari Cek Yuks

Kisah Asal Usul Nama Muara Telang Banyuasin, Perjuangan Pasukan Kerajaan Sriwijaya ada Disini ! Mari Cek Yuks

Kisah Asal Usul Nama Muara Telang Banyuasin-foto: google/net-

Kisah Asal Usul Nama Muara Telang Banyuasin, Perjuangan Pasukan Kerajaan Sriwijaya ada Disini

 

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE - Pada masa kejayaan Kerajaan Sriwijaya, tepat di muara sungai Musi, terdapat suatu daerah yang menyimpan misteri kelam.

Daerah ini, dikenal dengan nama Telang, menjadi saksi peristiwa mengerikan yang melibatkan seekor buaya ganas.

Keberadaan buaya tersebut menyebabkan ketakutan dan penderitaan bagi penduduk setempat.

Setiap hari, sungai di Telang menjadi saksi kematian tragis setiap orang yang berani mandi di dalamnya.

BACA JUGA:Musi Banyuasin Memang Kaya! Tak Cuma Senjang, Andai-Andai Pun Jadi Warisan Sastra Lisan Mendunia

Kejadian ini membuat keluarga dan tetua marga setempat sangat resah.

Ternyata, buaya ganas yang hidup di sungai tersebut menjadi penyebab utama kematian tragis tersebut.

Setiap orang yang berani mandi di sungai selalu menjadi mangsa buaya tersebut, dan kejadian ini terulang setiap harinya tanpa henti.

Mendengar keluhan dari Tetua Marga, raja Sriwijaya merespons dengan tindakan cepat.

BACA JUGA:Sejarah dan Asal Usul Suku Besemah di Kota Pagar Alam, Kisah yang Unik dan Mistis !

Dia memerintahkan pasukan elitnya untuk pergi ke Telang dan mengatasi masalah tersebut.

Raja memerintahkan, "Pergilah ke daerah Telang, bunuhlah buaya ganas itu yang telah merenggut nyawa warga setiap harinya."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: