Langkah Hebat DWS Group: Bank Jerman Masuki Dunia Kripto dengan AllUnity dan Rencana Stablecoin Euro
Langkah Hebat DWS Group: Bank Jerman Masuki Dunia Kripto dengan AllUnity dan Rencana Stablecoin Euro-Foto:google/net-
Langkah Hebat DWS Group: Bank Jerman Masuki Dunia Kripto dengan AllUnity dan Rencana Stablecoin Euro
SUMEKSRADIONEWS.ONLINE - DWS Group, anak perusahaan dari Deutsche Bank, yang dikenal sebagai bank terbesar di Jerman, mengumumkan rencana ambisiusnya untuk memasuki dunia mata uang kripto dengan menggarap penerbitan dan pengelolaan stablecoin euro.
Rencana ini melibatkan kolaborasi dengan perusahaan lain, yaitu Flow Traders dan Galaxy Digital Holdings, dalam membentuk perusahaan baru bernama AllUnity, yang berpusat di Frankfurt.
Menurut laporan dari Bloomberg pada Rabu (13/12/2023), AllUnity akan dipimpin oleh Alexander Höptner, mantan CEO bursa kripto BitMex.
Perusahaan ini juga tengah berupaya mendapatkan izin dari Badan Pengawas Keuangan Jerman (BaFin) sebagai penyedia layanan uang elektronik, sebagai bagian dari rencana peluncuran stablecoin euro dalam waktu 18 bulan mendatang.
BACA JUGA:Analisis ETH dan Altcoin Pertumbuhan Signifikan dalam Pasar Kripto Saat ini
Stefan Hoops, CEO DWS, sebelumnya menyatakan pada Juni 2023 bahwa penerbitan stablecoin euro merupakan langkah strategis bagi perusahaan ini.
Hal ini bertujuan untuk memberikan kehadiran yang lebih dipercaya dalam ranah uang elektronik, sekaligus mematuhi berbagai regulasi yang berlaku.
"Kami berusaha keras untuk menerbitkan stablecoin euro, yaitu mata uang digital yang sepenuhnya didukung oleh aset bernilai euro dengan rasio 1 banding 1.
Ini merupakan hasil kerjasama kami dengan Galaxy Digital pada akhir April lalu," ungkap Hoops.
Stablecoin, sebuah bentuk mata uang kripto yang nilainya diikat secara langsung dengan mata uang fiat atau aset lainnya, dianggap sebagai solusi untuk mengatasi volatilitas yang sering terjadi pada mata uang kripto konvensional seperti Bitcoin.
Dengan mengaitkan nilai stablecoin langsung dengan euro, DWS berharap dapat memberikan kestabilan dan kepercayaan kepada pengguna.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: