Selamat! Banyuasin Raih Akreditasi PKBM dan PAUD Terbanyak Se-Sumsel
Penghargaan untuk disdik banyuasin atas PAUD-PKBM Terbanyak Se- Sumsel-foto-
SUMEKSRADIONEWS.ONLINE- Pada Rapat Koordinasi Daerah Tahap I Tahun Anggaran 2023.
Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan meraih prestasi gemilang sebagai Kabupaten dengan Akreditasi PAUD dan PKBM terbanyak di Provinsi Sumatera Selatan.
Piagam Penghargaan diserahkan dalam acara yang berlangsung di Hotel The Zuri Palembang pada 17 Desember 2023.
Kabupaten Banyuasin memperoleh juara satu dengan total 606 PAUD, di mana 171 di antaranya berhasil meraih akreditasi pada Tahun 2023.
Sementara itu, terdapat 72 TK, 3 SPS, dan 6 PKBM yang belum terakreditasi.
Aminuddin, S.Pd., SIP, MM, selaku Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuasin, menyampaikan rasa syukurnya.
"Alhamdulillah, kita dapat penghargaan juara satu sebagai PAUD dan PKBM dengan akreditasi terbanyak se-Sumsel.
Jumlah PAUD kita yang terakreditasi pada Tahun 2023 menunjukkan komitmen kami untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di daerah ini, "Katanya.
BACA JUGA:Oknum Polisi Ancam Warga, Kapolda Sumsel Ambil Langkah Tegas!
Prestasi ini mencerminkan upaya keras Pemerintah Kabupaten Banyuasin dalam memberikan pendidikan berkualitas.
Dengan jumlah PAUD yang terakreditasi dan upaya untuk meningkatkan akreditasi TK, SPS, dan PKBM
yang belum terakreditasi, kabupaten ini terus berkomitmen untuk memajukan sektor pendidikan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: