Harganas 2023 di Banyuasin: Presiden Jokowi Dan Istri Dipastikan Absen

Senin 03-07-2023,17:37 WIB
Reporter : Erni Susnita
Editor : hellen

 

Persiapan Harganas sendiri telah mencapai 95 persen, termasuk persiapan jalur tol yang akan dilintasi oleh peserta (tol Palembang-Betung).

Beberapa peserta dari luar Provinsi Sumatera Selatan juga sudah mulai tiba di lokasi.

BACA JUGA:Gubernur Sumsel H Herman Deru Apresiasi Gubernur Cup Race IMI Palembang

 

Dengan diadakannya acara Harganas, diharapkan dapat meningkatkan sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Banyuasin.

Pihak penyelenggara telah menyediakan stand gratis untuk UMKM setempat, yang dapat menampilkan makanan khas Banyuasin seperti pempek udang, kerajinan tangan, dan produk lainnya.

 

Selain itu, acara Harganas yang akan dilaksanakan pada tanggal 6 Juli juga akan dimeriahkan oleh penampilan grup band Ungu, yang diharapkan dapat menambah semarak acara tersebut.

 

Sampai saat ini, informasi terkait kehadiran Presiden Jokowi atau Wapres KH Ma'ruf Amin dalam Harganas di Banyuasin masih mengalami perubahan dan perlu pemantauan lebih lanjut dari pihak terkait.

Masyarakat dan peserta Harganas diharapkan tetap memantau perkembangan terkini terkait acara tersebut. *

Kategori :