Indonesia Open 2023 di Pondok Indah Golf Digelar Gaganjeet Bhullar Siap Bertahan

Jumat 21-07-2023,13:10 WIB
Reporter : Erni Susnita
Editor : hellen

Indonesia Open 2023 di Pondok Indah Golf Digelar Gaganjeet Bhullar Siap Bertahan

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE- pada perhelatan Indonesia Open, turnamen golf tertua dan paling prestisius di Indonesia, akan kembali mempertemukan para pegolf profesional dan amatir pada awal Agustus di Pondok Indah Golf, Jakarta. Turnamen yang telah berlangsung sejak tahun 1974 ini menarik perhatian dari seluruh penjuru dunia golf.

 

Ketua Umum Persatuan Golf Indonesia (PB PGI), Japto Soerjosoemarno, menyambut antusias kehadiran Indonesia Open 2023 yang akan berlangsung pada 3 hingga 6 Agustus. Dalam rilisnya, Japto berharap turnamen ini akan menjadi panggung bagi pegolf Indonesia untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka.

 

"Indonesia Open merupakan kegiatan rutin bagi pegolf profesional dan amatir. Tahun ini, kami akan menyelenggarakan turnamen ini kembali di Pondok Indah Golf Course, yang telah berpengalaman menyelenggarakan acara bergengsi seperti ini," ujar Japto.

 

Selain menjadi ajang unjuk gigi bagi para pegolf Indonesia, Indonesia Open 2023 juga akan menarik perhatian pemain dari Asian Tour. Salah satu bintang yang akan tampil adalah juara bertahan Gaganjeet Bhullar, yang telah meraih gelar pada tahun 2013, 2016, dan 2022. Keberadaan Bhullar di turnamen ini menambah keseruan dan ketegangan persaingan di lapangan.

 

BACA JUGA:Derbi Kalimantan Spesial: Borneo FC vs Barito Putera, Pertarungan Sengit Tim Teratas

Turnamen ini juga menjadi kesempatan bagi pegolf Indonesia untuk meraih poin dan meningkatkan peringkat mereka di tingkat internasional.

Dengan dukungan dari Bank Mandiri sebagai sponsor utama, Indonesia Open 2023 akan berusaha memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para peserta dan penonton.

Direktur Pondok Indah Golf Course, Erick Purwanto, menyatakan kesiapannya dalam menyelenggarakan turnamen ini dengan lancar. "Kami siap menyambut Indonesia Open 2023 sebagai host venue.

Dengan kerja sama tim solid dari Pondok Indah, PB PGI, dan Asian Tour, kami percaya acara ini akan berjalan sukses seperti tahun-tahun sebelumnya," kata Erick.

BACA JUGA:Karyawan PT SAL Asal Sedang Banyuasin Tewas Terlindas Ban Jonder Saat Panen Sawit

Kategori :