SUMEKSRADIONEWS.ONLINE-Kulit wajah kusam bisa menurunkan rasa percaya diri. Namun, Anda tidak perlu khawatir bila mengalaminya, karena ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mengatasi kulit wajah yang kusam agar kembali cerah.
Selain pekerja lapangan, wajah kusam sering juga terlihat mereka yang punya aktifitas padat. Oleh karena itu, dapat disebabkan berbagai hal, mulai dari kulit terlalu kering, penumpukan sel-sel kulit mati, kebiasaan merokok, faktor penuaan kulit, hiperpigmentasi, hingga penggunaan produk perawatan kulit wajah yang tidak tepat.
BACA JUGA:Cara Hilangkan Jerawat Membandel! Hanya Dengan Buah Ini Ternyata, Ampuh Dan Praktis !
Cara Mengatasi Kulit Wajah Kusam
Jika Anda memiliki wajah kusam, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencerahkannya kembali, antara lain:
1. Gunakan tabir surya
Kulit kusam bisa diakibatkan oleh paparan sinar matahari pada kulit. Oleh karena itu, Anda dianjurkan untuk menggunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 setiap hari, termasuk saat hari sedang mendung.
Selain itu, batasi aktivitas di bawah sinar matahari antara pukul 10.00–14.00. Jika Anda beraktivitas di bawah sinar matahari sepanjang hari, oleskan kembali tabir surya setidaknya setiap 2–3 jam sekali.
2. Gunakan produk perawatan kulit yang tepat
Menggunakan terlalu banyak produk perawatan kulit dengan kandungan berbeda dapat menyebabkan iritasi dan sama sekali tidak mendatangkan manfaat.