Mobil Indonesia di Meksiko: Fakta Menarik dan Alasan di Baliknya
Mobil Indonesia di Meksiko: Fakta Menarik dan Alasan di Baliknya-foto: dok net-
Mobil Indonesia di Meksiko: Fakta Menarik dan Alasan di Baliknya
SUMEKSRADIONEWS.ONLINE - Industri otomotif Indonesia semakin menunjukkan taringnya di kancah internasional.
Salah satu buktinya adalah tingginya jumlah mobil rakitan Indonesia yang beredar di Meksiko.
Fenomena ini tentu menarik perhatian banyak pihak, terutama para pelaku industri otomotif dan pemerintah.
Lalu, apa sebenarnya yang membuat mobil-mobil buatan Indonesia begitu diminati di Meksiko? Berikut ulasan lengkapnya.
Pasar Otomotif Meksiko yang Lebih Besar
Menurut Kukuh Kumara, Sekretaris Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pasar otomotif Meksiko memang lebih besar dibandingkan dengan Indonesia.
"Sebetulnya pasar Meksiko lebih besar dari Indonesia, mungkin sekitar 2 jutaan unit.
Kalau dilihat dari pendapatan (masyarakatnya) sebenarnya sama,” ujar Kukuh di Jakarta pada 10 Juli 2024.
Pernyataan ini menunjukkan bahwa daya beli masyarakat Meksiko cukup tinggi, setara dengan daya beli masyarakat Indonesia.
Demografi dan Kondisi Ekonomi yang Mirip
Kukuh juga menambahkan bahwa demografi dan kondisi perekonomian Meksiko hampir mirip dengan Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: