Memilih Makanan yang Tepat Saat Sahur dan Berbuka untuk Puasa yang Lebih Sehat

Memilih Makanan yang Tepat Saat Sahur dan Berbuka untuk Puasa yang Lebih Sehat

Memilih Makanan yang Tepat Saat Sahur dan Berbuka untuk Puasa yang Lebih Sehat-google : dok net-

Tips Memilih Makanan Saat Berbuka

Setelah seharian berpuasa, tubuh membutuhkan asupan energi yang cukup, tetapi tetap dalam porsi yang wajar.

Berikut beberapa tips memilih makanan yang tepat saat berbuka puasa:

Mulai dengan Makanan RinganDisarankan untuk berbuka dengan makanan ringan yang mudah dicerna seperti kurma, sup, atau buah-buahan.

Kurma mengandung gula alami yang dapat mengembalikan energi dengan cepat tanpa menyebabkan lonjakan gula darah yang drastis.

BACA JUGA:Rahasia Kandungan Telur Ayam Kampung dan Manfaatnya untuk Kesehatan

BACA JUGA:Benarkah Kumur Air Garam Bisa Atasi Sariawan? Simak Fakta Medisnya!

Perbanyak CairanMinum air putih terlebih dahulu sebelum mengonsumsi makanan berat. Hindari minuman bersoda dan berkafein karena dapat menyebabkan dehidrasi.

Hindari Konsumsi Gula BerlebihMeski makanan manis sering menjadi pilihan favorit saat berbuka, konsumsi gula berlebih dapat menyebabkan kenaikan gula darah secara tiba-tiba.

Sebaiknya pilih makanan manis alami seperti buah-buahan.

Pilih Makanan Berprotein dan Karbohidrat SeimbangSaat makan utama setelah berbuka, pilihlah menu dengan kombinasi protein dan karbohidrat yang seimbang, seperti ikan, ayam, tahu, tempe, serta nasi merah atau kentang.

Jangan Langsung Makan BerlebihanMakan dalam porsi besar sekaligus setelah berbuka dapat menyebabkan gangguan pencernaan.

BACA JUGA:Studi: Senam Aerobik Efektif Mencegah Alzheimer dan Menjaga Kesehatan Otak

BACA JUGA:Duduk Terlalu Lama Bisa Sebabkan Kaki Bengkak, Apakah Berbahaya?

Sebaiknya makan dalam porsi kecil terlebih dahulu, kemudian lanjutkan dengan makanan utama setelah salat magrib atau isya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: