Cum Date Jatuh pada 10 April 2025, Jangan Lewatkan Kesempatan Dapatkan Dividen Rp31,4 Triliun dari BBRI

Cum Date Jatuh pada 10 April 2025, Jangan Lewatkan Kesempatan Dapatkan Dividen Rp31,4 Triliun dari BBRI

Jangan Lewatkan Kesempatan Dapatkan Dividen Rp31,4 Triliun dari BBRI-foto: dok bri-

Jakarta, SUMEKSRADIONEWS.ONLINE PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau yang lebih dikenal dengan BRI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan nilai tambah bagi para pemegang saham.

Salah satu bentuk nyata dari komitmen tersebut adalah melalui pembagian dividen tunai yang akan segera dilakukan untuk Tahun Buku 2024.

Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan pada Senin, 24 Maret 2025 lalu di Jakarta, disepakati bahwa total dividen tunai yang akan dibagikan BRI untuk kinerja tahun buku 2024 mencapai angka fantastis, yakni sebesar-besarnya Rp51,73 triliun.

Jumlah tersebut setara dengan Rp343,40 per lembar saham.

Dividen ini dibagikan dalam dua tahap, di mana BRI sebelumnya telah membagikan dividen interim sebesar Rp135 per saham (atau sekitar Rp20,33 triliun) yang telah cair kepada para pemegang saham sejak 15 Januari 2025 lalu.

BACA JUGA:Pemberdayaan BRI Bawa Pengusaha UMKM Aksesori Fashion Tembus Pasar Internasional

BACA JUGA:Kartini Zaman Now: Suryani, Pejuang Keluarga yang Naik Kelas Lewat KUR BRI

Artinya, sisanya sebesar Rp31,40 triliun atau Rp208,40 per saham akan segera dibagikan dalam waktu dekat.

Cum Date: Tanggal Penting yang Tidak Boleh Terlewat

Bagi investor yang ingin mendapatkan bagian dari dividen tersebut, penting untuk memperhatikan cum date atau cumulative date.

Untuk dividen BRI tahun ini, cum date di pasar reguler dan negosiasi jatuh pada Kamis, 10 April 2025.

Ini merupakan tanggal terakhir bagi investor untuk membeli saham BBRI agar tercatat sebagai pemegang saham yang berhak menerima dividen.

Sementara itu, ex date atau tanggal di mana saham mulai diperdagangkan tanpa hak dividen di pasar reguler dan negosiasi adalah pada 11 April 2025.

BACA JUGA:BRI Dukung UMKM Aksesori 'Gelap Ruang Jiwa' Tembus Pasar Internasional

BACA JUGA:BRI Hadirkan Posko Mudik BUMN untuk Permudah Arus Balik Lebaran 2025

Adapun untuk pasar tunai, cum date jatuh pada 14 April 2025, disusul ex date-nya pada 15 April 2025.

Recording date atau tanggal penentuan Daftar Pemegang Saham (DPS) adalah 14 April 2025 pukul 16.15 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: