Wow! AMOLED 144 Hz Super Terang: Inilah Pengalaman Visual di Layar Realme GT7!

AMOLED 144 Hz Super Terang-Google : dok net-
Refresh Rate 144 Hz: Super Smooth untuk Gaming dan Navigasi
Salah satu fitur premium yang disematkan pada layar Realme GT7 adalah refresh rate 144 Hz. Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan standar smartphone biasa yang umumnya hanya di kisaran 60 Hz hingga 90 Hz.
Refresh rate tinggi berarti layar akan memperbarui gambar lebih sering dalam satu detik, sehingga pergerakan animasi, transisi, dan gerakan jari di layar terasa lebih halus dan responsif.
Bagi para pecinta gaming, kehadiran 144 Hz menjadi nilai tambah besar.
Game kompetitif seperti PUBG Mobile, Call of Duty Mobile, hingga Mobile Legends berjalan dengan lancar tanpa ada efek tearing atau lag visual.
Respons sentuhan layar juga sangat cepat, memberikan keunggulan lebih dalam permainan yang mengandalkan refleks tinggi.
Tak hanya untuk gaming, refresh rate tinggi ini juga meningkatkan kenyamanan saat scrolling media sosial, membaca artikel panjang, hingga berpindah-pindah antar aplikasi.
Semuanya terasa instan, smooth, dan bebas hambatan.
Brightness 1.800 Nit: Tetap Terlihat di Bawah Terik Matahari
Selain luas dan smooth, layar Realme GT7 juga memiliki tingkat kecerahan maksimal mencapai 1.800 nit.
Ini angka yang sangat tinggi untuk kategori smartphone, bahkan lebih cerah dibanding banyak flagship premium di pasaran.
Brightness setinggi ini membuat layar tetap jelas terlihat meskipun digunakan di bawah sinar matahari langsung.
Dengan brightness 1.800 nit, pengalaman menggunakan smartphone di luar ruangan menjadi jauh lebih nyaman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: