Hujan Deras Selamatkan Banyuasin dari Kemarau Panjang

Hujan Deras Selamatkan Banyuasin dari Kemarau Panjang

Pantauan titik api dan hujan di Sembilang Banyuasin-Foto-

Hujan Deras Selamatkan Banyuasin dari Kemarau Panjang

 

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE- Dalam beberapa bulan terakhir, Kabupaten Banyuasin mengalami musim kemarau yang panjang.

Namun, pada pantauan selasa (24/10/2023), sebelumnya hujan deras turun di Kota Pangkalan Balai, Kabupaten Banyuasin, menyegarkan masyarakat setempat.

Penjabat Bupati Banyuasin, H. Hani Syopiar Rustam, bersama Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian, Dr. H. Salni Fajar, S.Ag., M.H.I,

BACA JUGA:Hujan Deras, Redakan Banyak Titik Api Pasca Kemarau di Banyuasin

Langsung meninjau Serambi Integrasi Pelayanan Publik Sedulang Setudung (SEMBILANG) dan melihat titik api yang ada di Kabupaten Banyuasin.

Kepala Dinas, Salni Fajar, menjelaskan bahwa hujan deras yang turun pada malam tanggal 20 hingga 21 Oktober menjadi suatu fenomena yang sangat ditunggu oleh masyarakat.

Selama musim kemarau, banyak warga kesulitan mendapatkan pasokan air karena sumur-sumur mereka mengering.

Selain itu, titik api yang telah menjadi perhatian utama di daerah ini juga mengalami penurunan signifikan setelah pelaksanaan shalat Istisqa bersama yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Banyuasin beberapa waktu sebelumnya.

BACA JUGA:Warga Banyuasin Menantikan Hujan Setelah Kemarau Panjang, Kapan Akan Terjadi?

Salni Fajar mengungkapkan rasa syukurnya atas turunnya hujan deras ini, menyebutnya sebagai berkah bagi Kabupaten Banyuasin.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa sebelum hujan turun, tercatat hampir 350 titik api yang tersebar di berbagai Kecamatan di Banyuasin.

Namun, setelah hujan turun, hanya beberapa titik api yang tersisa, mengindikasikan penurunan yang signifikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: