Pj. Bupati Banyuasin Dorong Pemilu Damai dalam Audiensi dengan FKUB Provinsi Sumsel

Pj. Bupati Banyuasin Dorong Pemilu Damai dalam Audiensi dengan FKUB Provinsi Sumsel

Pertemuan Pj Bupati Banyuasin dan FKUB Sumsel Terkait Pemilu 2024-foto-

Beliau menyatakan bahwa FKUB harus siap menguasai digitalisasi dan berperan dalam memanfaatkan platform online untuk mengajak dialog dan membangun komunikasi lintas agama.

Hal ini tidak hanya sebagai langkah menghadapi era digital, tetapi juga sebagai wujud keterbukaan dan inklusivitas.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Gaji UMP SUMSEL 2024 Naik Seperti 9 Daerah Lainnya Mesti Semangat Kerja Nih! Ini Besarannya

Dalam arahannya, H. Hani S Rustam menyampaikan rencana potensial untuk mendeklarasikan pemilu damai, sebuah inisiatif yang diharapkan akan mendapat dukungan penuh dari FKUB.

Pj. Bupati menginginkan agar FKUB dapat turut serta aktif dalam menyebarluaskan semangat damai dan menjaga keharmonisan di tengah masyarakat.

"FKUB juga harus siap menguasai digitalisasi, mari kita pertahankan keterbukaan lintas agama dengan selalu berdialog, dengan komunikasi apa yang menjadi cita-cita kita bersama dapat terwujud,” jelasnya.

audiensi ini tidak hanya menciptakan ikatan yang erat antara Pj. Bupati Banyuasin dan FKUB Provinsi Sumsel, tetapi juga menggarisbawahi komitmen bersama dalam membangun pemilu damai dan kondisi sosial yang kondusif.

BACA JUGA:Sinergi Positif! Pj Ketua TP PKK Banyuasin Sambut The Hijabers Jakarta, Wujudkan Pemberdayaan Perempuan Hijab

Melalui keterlibatan FKUB, diharapkan pesan-pesan perdamaian dapat tersebar luas, menggugah kesadaran masyarakat,

dan menjadikan pemilu tahun 2024 sebagai peristiwa yang memperkuat persatuan dan kerukunan di Bumi Sedulang Setudung.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: