Sentimen terbesar yang akan memengaruhi pasar masih berasal dari suku bunga The Fed. Proyeksi mereka mengindikasikan bahwa Bank Indonesia (BI) kemungkinan akan menurunkan suku bunga hingga 100 bps ke level 5% pada tahun 2024, mengikuti langkah The Fed di semester II/2024.
BACA JUGA:Daftar 45 Emiten Berpotensi Delisting Periode 1 Januari 2023 - 22 Januari 2024
Pada perdagangan hari ini, IHSG ditutup turun sebesar 0,39% atau 28 poin ke level 7.227. Indeks ini bergerak di rentang 7.271 hingga 7.170 setelah dibuka di level 7.256.
Volume perdagangan mencapai 17,98 miliar saham dengan nilai transaksi sebesar Rp14,92 triliun, melibatkan 1,18 juta kali transaksi.
Meskipun IHSG masih mencatatkan pelemahan sebesar 0,62% secara year to date, investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp5,40 triliun, dengan rincian beli di pasar reguler sebesar Rp3,58 triliun dan di pasar tunai serta negosiasi sebesar Rp1,83 triliun.
Saat ini, IHSG masih dipengaruhi oleh pergerakan suku bunga The Fed, yang menjadi fokus utama pasar modal global.