BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Lebaran: Jamin Kebutuhan Uang Tunai hingga ke Pelosok

Senin 10-03-2025,12:38 WIB
Reporter : Nuri Fransisca
Editor : Nuri Fransisca

Agen BRILink berfungsi sebagai perpanjangan tangan BRI dalam melayani masyarakat, terutama di desa-desa dan wilayah yang jauh dari kantor cabang.

Dengan adanya Agen BRILink, masyarakat tetap dapat melakukan transaksi keuangan, seperti tarik tunai, transfer, pembayaran tagihan, hingga pembelian produk perbankan lainnya, tanpa harus pergi ke bank.

BRI Hadir untuk Masyarakat di Momen Lebaran

BACA JUGA:Ini Lho Faktor-Faktor yang Menekan Harga Emas Pekan Ini!

BACA JUGA:BRI Kembali Gelar Program Desa BRILiaN 2025, Dukung Pembangunan dan Pemberdayaan Desa

Lebaran merupakan momen penting bagi masyarakat Indonesia, tidak hanya sebagai perayaan keagamaan tetapi juga sebagai waktu untuk berkumpul bersama keluarga dan melakukan berbagai transaksi ekonomi, termasuk pengiriman uang bagi keluarga di kampung halaman dan persiapan mudik. 

Dengan kesiapan dana tunai serta layanan digital yang optimal, BRI menegaskan komitmennya untuk terus hadir melayani kebutuhan masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat menikmati momen Lebaran dengan nyaman, tanpa khawatir akan keterbatasan akses terhadap layanan perbankan.

Baik melalui jaringan kantor, ATM, BRImo, maupun Agen BRILink, BRI siap melayani Indonesia,” pungkas Nyoman.

Dengan berbagai langkah strategis yang telah disiapkan, BRI memastikan bahwa seluruh lapisan masyarakat, mulai dari kota besar hingga pelosok desa, tetap dapat mengakses layanan perbankan dengan mudah selama momen Lebaran 2025.

Kategori :