Sentul, Kabupaten Bogor: Sinar Terang Pengembang Properti, Magnet Memikat di Jagat Real Estat!

Sentul, Kabupaten Bogor: Sinar Terang Pengembang Properti, Magnet Memikat di Jagat Real Estat!

Bisnis properti di Indonesia semakin menonjol di Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat-Foto: Dok Sumeksradionews.online/net-

Pertumbuhan Sentul sebagai pusat pembangunan properti juga didukung oleh faktor lingkungan yang sehat. Menurut Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU), Sentul City memiliki kualitas udara yang sangat baik dengan nilai Air Quality Index (AQI) sebesar 8, berbanding jauh dengan wilayah Jakarta yang memiliki nilai AQI 151.

Udara bersih ini tentu memberikan manfaat positif, termasuk menjaga kesehatan penghuninya dengan mengurangi risiko masalah pernapasan dan gangguan kesehatan akibat polusi udara.

BACA JUGA:Harga 'BBM' Mencatat Rekor Tertinggi di 6 Negara, Apakah Indonesia Termasuk? Ayo Cek

"Kondisi ini juga memperkuat daya tarik Sentul City sebagai tempat tinggal, sekaligus mendukung sektor pariwisata dan upaya pelestarian lingkungan sekitarnya," ujar Timotius.

Sentul City juga telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas kota yang memadai, mulai dari pusat pendidikan unggulan, pusat perbelanjaan, rumah sakit, hotel, hingga lapangan golf.

Salah satu proyek hunian yang cukup mencuri perhatian adalah Sequoia Hills yang dikembangkan oleh PT Perintis Triniti Properti Tbk (Triniti Land).

Proyek tersebut memberikan kontribusi terbesar kepada pendapatan marketing Triniti Land pada 2022, dengan mencapai 51,6% dari total pendapatan marketing tahun itu, atau sebesar Rp 489,74 miliar.

BACA JUGA:Ini Faktor Sebenarnya di Balik Tutupnya Bank Regional AS, Heartland Tri-State Bank!

Dengan demikian, kawasan Sentul di Kabupaten Bogor semakin menegaskan posisinya sebagai wilayah primadona bagi pengembang properti di Indonesia.

Berbagai faktor, seperti kualitas udara yang baik, lokasi strategis, dan fasilitas yang lengkap, menjadikan Sentul sebagai pilihan yang menarik untuk hunian, serta memberikan kontribusi penting dalam meningkatkan perekonomian daerah dan pelestarian lingkungan. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: