Protes Patung Bung Karno, Askolani Minta PU Tak Bayar Kontraktor

Protes Patung Bung Karno, Askolani Minta PU Tak Bayar Kontraktor

Wajah Patung Bung Karno Sebelum ditutup Kembali Untuk diperbaiki foto/netizen-foto-

Protes Patung Bung Karno, Askolani Minta PU Tak Bayar Kontraktor 

 

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE- Askolani, mantan Bupati Banyuasin, bukan hanya memberikan klarifikasi terkait dana sebesar 500 juta Rupiah untuk pembangunan patung Bung Karno.

Tetapi juga mengeluarkan pernyataan keras terkait kualitas patung tersebut.

Berdasarkan laporan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) yang menilai dana proyek senilai Rp. 498.7.000.000,-,

Askolani menegaskan bahwa wajah patung yang dibuat oleh kontraktor saat ini hanya selesai sekitar 60% dan tidak mirip dengan sosok Bung Karno.

" Tidak mirip karena pengerjaannya baru 60%. Kalau memang tidak mirip saya mintak dengan pemkab memlaui kadis PU Jangan dibayar," tegasnya.

Askolani meminta Dinas PUTR untuk tidak membayarkan dana upah kepada kontraktor pemenang tender tersebut.

BACA JUGA:Wajah Bung Karno Ditutup, Kadis PUTR Tak ingin Mengecewakan Masyarakat Banyuasin

Alasannya adalah ketidakmiripan patung yang menjadi pusat polemik di masyarakat.

Ia berpendapat bahwa jika kualitas patung tidak memenuhi standar yang diharapkan dan tidak mirip dengan tokoh sejarah yang dihormati, pembayaran seharusnya ditunda sampai perbaikan selesai dilakukan.

Selain itu, kontroversi seputar patung Bung Karno ini telah menciptakan kehebohan di media sosial dan di kalangan masyarakat.

Hal ini juga menunjukkan bahwa masyarakat memiliki harapan yang tinggi terhadap representasi patung tokoh sejarah yang patut dihormati.

BACA JUGA:Biaya Pembuatan Patung Sukarno di Banyuasin Diduga Habiskan Dana Miliaran, Begini Klarifikasi Askolani

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: