Bersiaplah! Banyuasin Buka Rekrutmen Tenaga Teknis Honorer Menjadi ASN PPPK di Tahun 2024

Bersiaplah! Banyuasin Buka Rekrutmen Tenaga Teknis Honorer Menjadi ASN PPPK di Tahun 2024

pj bupati Banyuasin H. Sopiyar Rustam-Foto-

Pemerintah Kabupaten Banyuasin berharap bahwa program rekrutmen ASN PPPK ini akan membantu memperkuat administrasi pemerintahan daerah.

Meningkatkan efisiensi layanan publik, dan mendukung pembangunan berkelanjutan di daerah ini. Ini juga akan memberikan dorongan positif untuk pengembangan sumber daya manusia di Banyuasin.

BACA JUGA:Tenaga Honorer Banyuasin Ungkap Permasalahan dan Aspirasi di Hadapan Pj Bupati

Pengumuman resmi terkait persyaratan, jadwal, dan prosedur rekrutmen ASN PPPK di Banyuasin akan segera diterbitkan oleh pihak berwenang.

Para tenaga teknis honorer yang berminat diharapkan untuk memantau pengumuman tersebut dan mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi dengan baik.

Ini adalah kesempatan penting dalam karir mereka menuju pelayanan publik yang lebih baik.

Sementara itu, Pj bupati Banyuasin Hani Sopiyar Rustam menjelaskan "Kami sudah bertemu dengan perwakilan Tenaga Honorer Teknis beberapa waktu lalu," Jelasnya.

BACA JUGA:Inilah Sejumlah Masalah Yang Diungkap Tenaga Honorer Banyuasin dihadapan Pj Bupati

Lebih lanjut, katanya "Kami berdiskusi mengenai langkah-langkah yang akan diambil untuk mengusulkan tenaga honorer teknis ini ke Pemerintah pusat,"tandasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: