Percepat Pemerataan Pembangunan Gubernur Sumsel Serahkan Bangubsus Kota Pagaralam

Percepat Pemerataan Pembangunan Gubernur Sumsel Serahkan Bangubsus Kota Pagaralam

Gubernur Herman Deru Serahkan Bangubsus ke Walikota Pagaralam (21/6) --Instagram.com

Percepat Pemerataan Pembangunan Gubernur Sumsel Serahkan Bangubsus Kota Pagaralam

 

SUMEKSRADIOnews - Gubernur Sumsel, Herman Deru, telah berhasil mempercepat pemerataan pembangunan di wilayahnya.

Visinya untuk mewujudkan Sumsel Maju telah diakui oleh banyak pihak.

Walikota Pagaralam, Alfian Maskoni, menyampaikan hal ini saat peringatan Hari Ulang Tahun Pagaralam yang ke-22.

Ia menyebut bahwa upaya nyata yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi terlihat jelas di 17 kabupaten/kota yang menerima bantuan khusus dalam lima tahun terakhir, termasuk Kota Pagaralam.

BACA JUGA:Wabup Slamet Minta Satkamling Amankan Pemilukada 2024

"Kami sangat merasakan dampak dari pembangunan ini.

Perhatian dan bantuan (bangubsus) yang diberikan oleh Pak Gubernur sangat bermanfaat di berbagai sektor. Sesuai dengan visi dan misinya, yaitu 'Sumsel Maju'," ujar Walikota Maskoni.

Gubernur Herman Deru, dalam kesempatan tersebut, menyatakan bahwa program pembangunan di Kota Pagaralam telah berjalan pesat.

Peningkatan tingkat ekonomi masyarakatnya terlihat, serta adanya destinasi wisata baru dan hotel.

Meskipun demikian, Gubernur Deru berharap pemerintah Kota Pagaralam dapat semakin meningkatkan kerjasama antarmasyarakat dan mengembangkan perekonomian warga untuk segera pulih dari dampak pandemi COVID-19.

BACA JUGA:Segera Diresmikan Tol PALINDRA Tes Layak Fungsi

Dalam acara peringatan HUT Pagaralam, Herman Deru juga menyerahkan bantuan khusus untuk pembangunan senilai Rp. 59.499.800.000 kepada pemerintah kota Pagaralam guna mempercepat proses pembangunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: