Belajar dari Surakarta, Banyuasin Siap Tingkatkan Pelayanan Publik Terpadu
Hani Syopiar Rustam pelajari sistem MPP Surakarta untuk Banyuasin-foto-
SUMEKSRADIO- Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, H. Hani Syopiar Rustam, SH, bersama sejumlah pejabat dari Kabupaten Banyuasin, melakukan kunjungan kerja ke Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Surakarta pada Kamis, 16 Mei 2024.
Kunjungan ini bertujuan untuk mempelajari sistem pelayanan terpadu yang diterapkan di MPP Surakarta, dengan harapan dapat diterapkan di Banyuasin guna meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Dalam kunjungan tersebut, Hani Syopiar Rustam menyatakan kekagumannya terhadap inovasi pelayanan publik yang diterapkan di MPP Surakarta.
"Saya sangat terkesan dengan sistem pelayanan terpadu di MPP Surakarta yang memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat.
Kami berharap dapat mempelajari konsep ini untuk diterapkan di Kabupaten Banyuasin, sehingga pelayanan publik di Banyuasin bisa lebih efisien, cepat, dan nyaman," ujarnya.
Rombongan dari Banyuasin yang didampingi oleh Kepala Dinas Kominfo Dr. H. Salni Pajar, S.Ag., M.HI, dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aminudin, S.Pd., S.IP., M.SI, mendapatkan kesempatan untuk melihat langsung berbagai layanan yang ada di MPP Surakarta.
Beberapa layanan tersebut meliputi administrasi kependudukan, perizinan, layanan Kejaksaan Negeri, DPMPTSP, Samsat, BPOM, Bapenda, Bank Jateng, Dinkes, Disnaker, BPJS Ketenagakerjaan, KPP Pratama, BPJS Kesehatan, Polresta, Kumham Provinsi Jawa Tengah, dan Imigrasi.
Tintony Rizan Ghani, S.Hum, Pengolah Data dan Informasi MPP Surakarta, menyambut baik kunjungan dari Pemerintah Kabupaten Banyuasin.
BACA JUGA:Ini Kata Kepala BPS Banyuasin Dengan Adanya Gelar
"Kami sangat senang bisa berbagi pengalaman dan inovasi yang kami terapkan di Surakarta. Harapannya, kunjungan ini bisa menjadi inspirasi bagi Kabupaten Banyuasin untuk terus meningkatkan kualitas pelayanannya," katanya.
Melalui kunjungan ini, Pemerintah Kabupaten Banyuasin berharap dapat mengadopsi beberapa konsep inovatif dari MPP Surakarta untuk diterapkan di Banyuasin.
Hani Syopiar Rustam berharap bahwa peningkatan kualitas pelayanan publik di Banyuasin dapat memberikan manfaat yang lebih besar dan meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan pemerintah.
Dengan demikian, kunjungan ini diharapkan dapat membawa perubahan positif dalam sistem pelayanan publik di Banyuasin,
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: