Sumeksradio X Disdik Sumsel Kolaborasi Cetak Generasi Melek Teknologi di Palembang

Sumeksradio X Disdik Sumsel Kolaborasi Cetak Generasi Melek Teknologi di Palembang

Sumeksradio melakukan audiensi strategis dengan Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan, Senin (26/5/2025).-Foto:Dio/Sumeksradio-

BACA JUGA:Honda CD-70 Dream 2025 Resmi Meluncur, Motor Legendaris Tetap Tangguh di Harga Super Terjangkau

• Drs. Tomiyam, M.Pd – Kepala Divisi SMA

• Anang Purnomo Kurniawan, S.T – Kepala Seksi Peserta Didik SMA

• Fitriani dan Ade – Staf Dinas Pendidikan

Menurut Drs. Tomiyam, kolaborasi antara pemerintah dan media lokal seperti Sumeksradio merupakan langkah strategis dalam mendorong percepatan literasi digital di kalangan pelajar.

"Kami menyambut baik inisiatif dari Sumeksradio ini. Program seperti Future Skills Bootcamp sangat relevan dan dibutuhkan untuk meningkatkan kompetensi digital siswa-siswi SMA/SMK.

Ini sejalan dengan visi kami untuk menciptakan lulusan yang siap menghadapi dunia kerja dan era digitalisasi," ujarnya.

Di sisi lain, perwakilan dari Sumeksradio (Media Informasi dan Hiburan Terkini), Hailendri, eddy Jhon dan Dewi Tamimi, menyampaikan komitmen kuat dalam mendorong kemajuan pendidikan melalui peran media dan teknologi.

BACA JUGA:Labu Madu: Si Manis Kaya Nutrisi yang Bikin Tubuh Sehat dan Bugar

BACA JUGA:Infinix Note 40 Pro 5G, Imersi Tanpa Batas: Sensasi Layar AMOLED Saat Menonton dan Bermain Game

"Sebagai media lokal yang tumbuh bersama masyarakat Sumsel, kami memiliki tanggung jawab moral untuk berkontribusi dalam mencerdaskan generasi muda. 

Future Skills Bootcamp adalah bentuk nyata kepedulian kami terhadap pendidikan dan kesiapan digital anak-anak Palembang," ujar pihak Sumeksradio dalam pertemuan tersebut.

Sumeksradio juga menegaskan bahwa program ini akan menghadirkan pemateri dan mentor profesional dari berbagai bidang terkait digital dan teknologi, guna memastikan kualitas pelatihan yang diberikan.

Future Skills Bootcamp akan digelar secara tatap muka (offline). Hal ini bertujuan agar para peserta bisa berinteraksi langsung dengan mentor, mendapatkan pengalaman belajar yang lebih menyeluruh, dan bisa mengerjakan proyek digital secara langsung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: