Isyana Sarasvati Bersiap Tampil Memukau dalam Pagelaran 'Pahlawan Nusantara' dengan Busana Klasik

 Isyana Sarasvati Bersiap Tampil Memukau dalam Pagelaran 'Pahlawan Nusantara' dengan Busana Klasik

-Pagelaran 'Pahlawan Nusantara' dengan Busana Klasik-

 Isyana Sarasvati Bersiap Tampil Memukau dalam Pagelaran 'Pahlawan Nusantara' dengan Busana Klasik

 

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE - Isyana Sarasvati, penyanyi dan musisi ternama Indonesia, telah mengumumkan keterlibatannya dalam Pagelaran Sabang Merauke "Pahlawan Nusantara".

Acara yang diadakan oleh iForte dan BCA ini akan berlangsung di JIExpo Theatre Kemayoran, Jakarta pada tanggal 19 dan 20 Agustus 2023.

Isyana akan tampil dalam segmen spesial dengan busana terinspirasi oleh Ibu Fatmawati, istri dari Presiden Soekarno.

Di tengah kesiapan untuk penampilan istimewa ini, Isyana mengakui adanya beban tersendiri. Namun, ia menegaskan bahwa penampilannya tidak hanya melibatkan aspek teatrikal, tetapi juga penampilan visualnya.

BACA JUGA:One Piece Live Action: Terkuak! 6 Fakta Menarik dan Kejutan di Balik Adaptasi Anime Fenomenal Ini

"Pasti beban ya, tetapi untungnya nggak memerankan secara teatrikal, tetapi look-nya aja," ungkap Isyana, Jakarta Selatan.

Dalam setiap harinya, Pagelaran Sabang Merauke "Pahlawan Nusantara" akan menyelenggarakan dua kali pertunjukan.

Oleh karena itu, Isyana menyadari pentingnya menjaga kondisi fisik yang prima agar dapat tampil maksimal di setiap sesi.

Menjaga kualitas vokal dan fisik menjadi komitmen Isyana demi memberikan penampilan terbaiknya.

BACA JUGA:Adaptasi Live Action One Piece! Sikap Eiichiro Oda dan Peran Pentingnya dalam Produksi

Isyana juga membagikan beberapa tips yang diikutinya untuk menjaga kondisi tubuhnya sebelum tampil.

Ia menghindari makanan berlemak dan minuman dingin menjelang pertunjukan, serta rutin melakukan olahraga untuk menjaga kesehatan dan kelenturan tubuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: