40000 Hektar Lahan Rawa Banyuasin Digarap untuk Produktivitas Pertanian, Ini Penjelasan PJ Bupati

40000 Hektar Lahan Rawa Banyuasin Digarap untuk Produktivitas Pertanian, Ini Penjelasan PJ Bupati

Pj Bupati banyuasin saat di acara akselerasi dampak El-nino-Foto-

40000 Hektar Lahan Rawa Banyuasin Digarap untuk Produktivitas Pertanian, Ini Penjelasan PJ Bupati 

 

SUMEKSRADIONEWS.ONLINE- Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, mempersiapkan diri menghadapi potensi dampak fenomena El Nino.

dengan mengambil langkah proaktif dalam meningkatkan produktivitas pertanian.

Pemerintah daerah menyatakan kesiapannya untuk mengoptimalkan lahan rawa seluas 40.000 hektar, mendukung inisiatif Kementerian Pertanian.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Pejabat (Pj) Bupati Banyuasin sebagai respons terhadap tantangan perubahan iklim.

BACA JUGA:Hadapi Ancaman Kekeringan Akibat El Nino, Petani di Sumsel Bergabung dalam Program Asuransi Pertanian

Pj Bupati menegaskan komitmen Kabupaten Banyuasin.

Dalam mendukung kebijakan pusat dan menjalankan langkah-langkah strategis untuk menjaga ketahanan pangan di tingkat lokal.

"Pemerintah Kabupaten Banyuasin siap mengambil langkah dalam pengendalian dampak El Nino, dan tentu kami juga akan menunggu arahan dari pusat untuk kebijakan apa yang akan diambil," ujar Pj Bupati.

Selanjutnya, "Banyuasin siap mendukung kegiatan optimasi lahan rawa dari Kementerian Pertanian dengan menyiapkan lahan 40.000 hektar rawa yang ada di lokasi Kabupaten Banyuasin, " Jelasnya. 

BACA JUGA:Pertanian Sumsel Ujung Tombak Pangan Nasional dalam Menghadapi El Nino

Langkah ini tidak hanya mencerminkan kesiapan Kabupaten Banyuasin dalam menghadapi perubahan iklim, tetapi juga menunjukkan koordinasi yang erat antara pemerintah daerah dan pusat.

Keputusan untuk mengalokasikan lahan sebesar ini untuk program optimasi lahan rawa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: