Gaji PPPK 2026 Masih Tanda Tanya, Daerah Mulai Bergerak Lebih Dulu
Gaji PPPK 2026 Masih Tanda Tanya, Daerah Mulai Bergerak Lebih Dulu.gbr.sewaktu.id--
SUMEKS RADIO - Gaji PPPK 2026 masih menjadi topik yang ramai dibicarakan di kalangan Aparatur Sipil Negara. Hingga penghujung 2025, pemerintah pusat belum mengumumkan kebijakan resmi terkait kenaikan gaji Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) secara nasional. Situasi ini membuat skema penghasilan PPPK tahun depan diperkirakan masih mengacu pada aturan lama.
Saat ini, struktur gaji PPPK masih berpedoman pada Peraturan Presiden Nomor 11 Tahun 2024, yang sebelumnya telah memberikan penyesuaian gaji sekitar 8 persen sejak 2024.
Regulasi tersebut dinilai masih relevan dan kemungkinan besar tetap berlaku hingga 2026, sambil menunggu keputusan baru dari pemerintah pusat.
BACA JUGA:Rincian Gaji PPPK 2026 Berdasarkan Golongan
BACA JUGA:Perbandingan Lengkap THR dan Gaji 13 ASN 2026: PNS vs PPPK Penuh vs Paruh Waktu
Menanti Arah Kebijakan Pemerintah Pusat
Belum adanya kepastian kenaikan gaji PPPK 2026 tidak lepas dari belum diterbitkannya peraturan presiden terbaru.
Pemerintah pusat masih mengkaji kebijakan penggajian ASN secara menyeluruh, termasuk wacana penerapan sistem single salary yang selama ini menjadi pembahasan.
Selama belum ada aturan baru, gaji dan tunjangan PPPK diproyeksikan tetap mengikuti struktur yang berlaku pada 2024–2025.
Kondisi ini membuat kepastian kesejahteraan PPPK sangat bergantung pada kebijakan lanjutan pemerintah pusat.
BACA JUGA:Resmi! KMK 372 Tahun 2025 Tetapkan Tambahan DAU Rp7,6 Triliun untuk THR dan Gaji 13 Guru ASN Daerah
BACA JUGA:Gaji ASN 2026 Masih Pakai Skema Lama, Begini Rincian PNS dan PPPK
Daerah Mulai Ambil Inisiatif
Di tengah stagnasi kebijakan nasional, sejumlah pemerintah daerah mulai mengambil langkah mandiri.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: