Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Ditutup Menguat Pasca-Kenaikan Suku Bunga BI
kenaikan suku bunga oleh Bank Indonesia merupakan langkah antisipasi terhadap meningkatnya risiko ketidakpastian ekonomi dan keuangan global-Foto:google/net-
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Ditutup Menguat Pasca-Kenaikan Suku Bunga BI
SUMEKSRADIONEWS.ONLINE - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami kenaikan pada Jumat, 20 Oktober 2023, setelah Bank Indonesia mengumumkan kenaikan suku bunga acuan ke posisi 6% pada hari sebelumnya.
Penguatan ini dipimpin oleh saham-saham unggulan seperti BBCA, BBRI, dan BMRI. IHSG berhasil naik sebesar 2,74 poin atau 0,04%, mencapai level 6.849,16 pada hari ini.
Seiring dengan pergerakan IHSG, sejumlah saham naik, saham melemah, dan ada juga yang stagnan.
Pada sesi perdagangan hari ini, IHSG bergerak dalam rentang antara 6.803,19 hingga 6.869,47.
BACA JUGA:Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Hari ini Berpotensi Sideways Setelah Pelemahan Kemarin!
Dari data yang terpantau, terdapat 235 saham yang mengalami kenaikan, 321 saham yang melemah, dan 14 saham yang stagnan.
Saham-saham perbankan seperti BBRI, BBCA, dan BMRI menjadi penopang utama IHSG dengan masing-masing mengalami kenaikan sebesar 1%, 2,57%, dan 0,44%.
Selain itu, saham AMNN juga menguat sebesar 1%. Namun, saham BREN mengalami penurunan sebesar 0,49% setelah sebelumnya mengalami reli panjang.
Saham GOTO tercatat anjlok 6,25%, sementara saham ASII turun sebesar 0,44%.
BACA JUGA:Hebat Banget Sih! Barito Renewables Energy Melesat ke Posisi Keempat Pasar Saham, Salip Bank Mandiri
Menurut Head of Research Phintraco Sekuritas, Valdy Kurniawan, kenaikan suku bunga oleh Bank Indonesia merupakan langkah antisipasi terhadap meningkatnya risiko ketidakpastian ekonomi dan keuangan global, yang semakin diperparah oleh ketegangan geopolitik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: