Ahok, Penjual Cakwe Medan: Kisah Sukses dan Mobil Rp 500 Juta

Ahok, Penjual Cakwe Medan: Kisah Sukses dan Mobil Rp 500 Juta

Sukses Ahok Penjual Cakwe Medan. (sumeksradio. Channel YouTube Kawan Dapur)--

Cakwe tersebut memiliki cita rasa gurih dengan ukuran yang jumbo. Selain itu, tersedia juga roti goreng (odading), kue bohong, gandasturi, pisang goreng, dan berbagai pilihan lainnya.

Harga makanan tersebut berkisar sekitar Rp 6.000 per buah.

Setiap harinya, cakwe buatan Ahok selalu ludes terjual.

 

Omzet yang berhasil ia raih mencapai Rp 3 juta per hari, dan saat ini ia bahkan telah memiliki 2 cabang usaha.

Dari pendapatan yang ia peroleh, Ahok bahkan mampu membelikan sang istri sebuah mobil Pajero Sport senilai Rp 500 juta.

 

"Dengan rasa syukur, saya berterima kasih kepada Tuhan karena istri saya mendapatkan mobil Pajero dari hasil usaha ini.

Tuhan terus memberikan rezeki bagi saya," ujar Ahok penuh rasa bersyukur.

 

Tidak hanya berbagi cerita sukses, Ahok juga memberikan saran kepada para pemula yang ingin meraih kesuksesan serupa.

Menurutnya, yang terpenting dalam bisnis makanan adalah memiliki rasa yang enak dan berkualitas.

 

Selain itu, penting untuk tetap sabar, ulet, dan konsisten dalam menjalankan usaha.

Ahok menegaskan bahwa tidak boleh menyerah hanya karena saat ini sedang sepi pembeli, melainkan tetap harus berjuang dan berusaha tanpa henti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: