Vaksin Inavac Tiba Di Sumsel, Antisipasi Covid-19 Lanjutan
Langsung dibagikan : Antivirus covid 19 sudah hadir di metropolis. Kehadiran virus Corona ini kembali setelah organisasi kesehatan dunia WHO umumkan virus korona kembali menyebar-Foto : Doc.Unair-
SUMEKSRADIONEWS.ONLINE-Kasus COVID-19 di Indonesia kembali meningkat. Data Kementerian Kesehatan menunjukkan peningkatan 300 kasus. Dengan begitu, pemerintah lakukan antisipasi demi penanganan cepat.
Bagaimana dengan Palembang, apakah sudah ada vaksin penangkal dari virus 3 tahun lalu ini. Ya, Dinas Kesehatan Sumatra Selatan (Dinkes Sumsel) sudah menerima vaksin Inavac demi penanganan COVID-19. Hanya saja, vaksin yang diterima lebih sedikit dari jumlah yang diajukan sekitar 1.700 vial atau 8.500 dosis.
"Jumlah vaksin yang dikirimkan sebanyak 1.665 vial atau 8.325 dosis. Vaksinnya sudah tiba di Palembang dan akan didistribusikan ke 17 kabupaten maupun kota di Sumsel," ungkap Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Sumsel, Ferry Yanuar.
BACA JUGA:Rupiah Kamis Siang Melemah ke Rp15.428/USD; Balik Meninggalkan Sebulan Terkuatnya
Meningkatnya jumlah kasus COVID-19 di Palembang membuat Kemenkes RI segera mengirimkan dosis vaksin untuk masyarakat. Padahal, sebelumnya Dinkes Sumsel menjanjikan akan mengirim vaksin pada Januari 2024 mendatang.
"Dari jumlah yang dikirimkan, alokasi untuk Palembang paling banyak mencapai 820 vial atau 4.100 dosis," beber dia.
Ferry mengatakan, pembagian vaksin Inavac berbeda-beda jumlahnya setiap daerah. Untuk Lahat dan OKU Selatan akan menerima sekitar 100 vial. Lalu OKI 85 vial, Muara Enim 65 vial, serta OKU dan OI 60 vial.
BACA JUGA:Shin Tae-yong Ngebet Ingin Naturalisasi Thon Haye. Ternyata ini Trackrecord Pemain...
Sedangkan untuk Pagar Alam dijatah sekitar 50 vial. Kemudian Mura, OKU Timur dan Prabumulih 40 vial, kemudian Banyuasin 35 vial.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: