Kerusakan sel ini terjadi akibat radikal bebas yang memicu perubahan sel DNA.
Perubahan itu bisa memicu penyakit berbahaya, salah satunya adalah kanker.
4. Menyehatkan pencernaan
Buah nanagka mengandung serat yang tinggi. Kandungan serat ini dapat membantu pergerakan usus sehingga BAB lancar.
Getah yang ada pada buah nangka bisa membersihkan saluran usus. Sebab getah buah nangka mengandung serat yang bertugas mengeluarkan racun pada sistem pencernaan.
5. Menjaga kesehatan kulit
Buah nangka juga bermanfaat untuk kesehatan kulit.
Kandungan antioksidannya dapat membantu memperlambat aktivitas radikal bebas yang dapat mempercepat proses penuaan dini.
Buah nangka direkomendasikan terutama untuk mereka yang sering beraktivitas di luar ruangan dan terpapar sinar ultraviolet (UV), polusi dan asap kendaraan.
Selain memiliki sifat antioksidan, buah nangka juga mengandung vitamin C yang dibutuhkan tubuh untuk memproduksi kolagen.
Kolagen bekerja untuk mengencangkan kulit, mencegah kerutan dan membuat kulit bercahaya.
6. Kesehatan jantung
Buah nangka juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.
Manfaat ini didapat dari kandungan potasium, serat dan antioksidan yang ada pada buah nangka.