Tidak Perlu Makanan Mentah: Dokter Gizi Ungkap Cara Realistis Penuhi Nutrisi Seimbang

Tidak Perlu Makanan Mentah: Dokter Gizi Ungkap Cara Realistis Penuhi Nutrisi Seimbang-google : dok net-
SUEMEKSRADIONEWS.ONLINE – Masih banyak masyarakat yang percaya bahwa makanan bergizi hanya bisa diperoleh dari bahan mentah yang belum melalui proses pemanasan.
Padahal, menurut Dokter Spesialis Gizi dari Universitas Indonesia, dr. Marya Haryono, MGizi, SpGK, FINEM, pemenuhan nutrisi tidak harus terpaku pada makanan mentah saja.
Dalam penjelasannya, dr. Marya menyampaikan bahwa meski proses memasak dengan panas tinggi dapat mengurangi kandungan gizi dalam makanan, hal itu bukan berarti makanan menjadi tidak bergizi sama sekali.
Menurutnya, yang lebih penting adalah menjaga keseimbangan gizi dalam makanan sehari-hari, bukan menekankan makanan harus mentah.
“Memasak dengan suhu tinggi atau dalam waktu lama memang bisa merusak sebagian kandungan nutrisi.
BACA JUGA:Waspada Sejak Dini! Usia 40 Tahun ke Atas Wajib Periksa Jantung Secara Berkala
Namun, itu tidak berarti kita harus memaksakan diri hanya makan makanan mentah, karena belum tentu tubuh kita tahan dengan kondisi itu,” ujar dr. Marya dalam keterangan yang dikutip dari Antara.
Ia menambahkan bahwa terlalu membatasi jenis makanan justru bisa menjadi beban bagi masyarakat, terutama dalam menjalani pola makan sehat jangka panjang.
Oleh sebab itu, fleksibilitas dalam memilih jenis makanan dan cara pengolahan perlu diutamakan selama makanan tersebut masih layak dikonsumsi dan tidak basi.
Tidak Harus "Mentah" untuk Sehat
Munculnya tren diet mentah atau raw food dalam beberapa tahun terakhir membuat sebagian orang merasa bahwa satu-satunya cara untuk sehat adalah dengan mengonsumsi makanan yang tidak dimasak.
BACA JUGA:Tak Harus Kalap Saat Berbuka: Tips Menjaga Porsi Makan Ideal
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: